Super Junior - Devil
Posted by : Indah Ms
Kamis, 08 Juni 2017
Hallo
Kawan Musik!
Saya
kembali lagi menyapa kalian semua dengan tema yang berbeda untuk kali ini.
Dalam kesempatan kali ini saya membawa tema “Musik Rock”, tentu diantara kalian
ada yang memfavoritkan jenis musik ini kan. Baiklah langsung saja ke
pembahasannya..
Pengertian Musik Rock
Musik Rock adalah salah satu genre dalam
khasanah musik populer dunia yang biasanya didominasi oleh vokal, gitar, drum,
dan bas. banyak juga dengan penambahan instrumen seperti keyboad, piano maupun
synthesizer. Musik rock biasanya mempunyai beat yang kuat dan didominasi oleh
gitar, baik elektrik maupun akustik.
Menurut Collins Cobuild, musik rock adalah
jenis msik yang memiliki nada sederhana dan beat yang cepat, dimainkan dan
dinyanyikan oleh sekelompok orang dengan gitar listrik dan drum.
Perkembangan Musik Rock
Musik
rock (bahasa
Inggris: rock)
adalah genre musik populer yang mulai diketahui secara
umum pada pertengahan tahun '50-an. Akarnya berasal dari rhythm and blues, music country dari tahun '40 dan '50-an serta
berbagai pengaruh lainnya. Selanjutnya, musik rok juga mengambil gaya dari
berbagai musik lainnya, termasuk musik rakyat (folk music), jazz dan musik klasik.
Bunyi
khas dari musik rok sering berkisar sekitar gitar
listrik atau gitar akustik, dan penggunaan back
beat yang sangat kentara pada rhythm section dengan gitar bass dan drum,
dan keyboard seperti organ, piano atau sejak '70-an, synthesizer. Di samping gitar atau
kibor, saksofon dan harmonika bergaya blues kadang digunakan sebagai
instrumen musik solo. Dalam bentuk murninya, musik rok "mempunyai tiga
chords, backbeat yang konsisten dan mencolok dan melodi yang menarik".
Pada
akhir tahun '60-an dan awal '70-an, musik rok berkembang menjadi beberapa
jenis. Yang bercampur dengan musik folk (musik daerah di Amerika) menjadi folk rock, dengan blues menjadi blues-rock dan dengan jazz, menjadi jazz-rock fusion. Pada tahun '70-an,
rock menggabungkan pengaruh dari soul, funk, dan musik latin. Juga pada tahun '70-an,
rock berkembang menjadi berbagai subgenre (subkategori) seperti soft rock, glam rock, heavy metal, hard rock, progressive rock, dan punk rock. Subkategori rock yang
mencuat pada tahun '80-an termasuk New
Wave, hardcore punk, dan alternative rock. Pada tahun '90-an
terdapat grunge, Britpop, indie rock dan nu
metal.
Sebuah
kelompok pemusik yang mengkhususkan diri memainkan musik rok dijuluki rock band atau rock
group (grup musik rok). Rock
group banyak yang terdiri dari pemain gitar, penyanyi utama (lead singer),
pemain gitar bass, dan drummer (pemain drum), membentuk sebuah quartet. Beberapa group menanggalkan
satu atau dua posisi di atas dan/atau menggunakan pennyanyi utama sebagai
pemain alat musik di samping menyanyi, membentuk duo atau trio. Grup lainnya memiliki pemusik
tambahan seperti dua rhythm gitar dan atau seorang keyboardist (pemain keyboard). Agak lebih jarang,
penggunaan alat musik bersenar seperti biola, cello, atau alat tiup seperti saksofon, trompet, atau trombon.
Ciri-ciri Musik rock
1) Wilayah nadanya luas dari nada rendah sampai nada tinggi
2) Kekuatan musik terletak pada dinamika aransemen
3) Lagu kadang sulit disenandungkan
4) Lirik lagu cenderung ekpresif
5) Tempo bisa lambat bisa cepat
6) Harmoni bisa sangat rumit
7)Beatnya cenderung
keras
Jenis-jenis Musik Rock
1.
Progresive Rock, jenis musik rock
yg mulai berkembang pada akhir dekade 60’an dan mencapai masa jayanya di tahun
70’an. Jenis musik rock ini, menggabungkan elemen-elemen dari musik Rock, Jazz,
dan Klasik.
2.
Alternative Rock, aliran musik rock
yg muncul pada tahun 80’an dan menjadi sangat populer pada tahun 90’an.
3.
Hard Rock, subgenre musik
rock yg berakar dari aliran musik Psychedelic Rock dan Garage Rock, yg berasal pada pertengahan tahun 60’an.
Ciri khas musik ini adalah penambahan efek distorsi pada suara gitar listrik,
bass, dan drum. Distorsi antara lain ditambahkan dengan bantuan pedal efek,
penguat awal (preamp), dan pengeras suara.
4.
Punk Rock, gerakan musik
rock Anti-Establishment yg berasal dari Amerika Serikat,
Australia, dan Inggris sekitar tahun 70’an. Musik ini dipelopori oleh
kelompok-kelompok seperti Ramones, Sex Pistols, The Damned, dan The Clash.
5.
Heave Metal, sebuah aliran
musik rock yg berkembang pada tahun 70’an. Aliran musik ini mengutamakan gitar
yg cukup banyak.
6.
Speed Metal, genre musik
yg muncul di akhir tahun 70’an dan merupakan pendahulu dari aliran musik Trash Metal. Speed Metal merupakan versi lebih cepat
dari musik yg dimainkan oleh Black Sabbath, Led Zeppelin, dan Deep Purple.
Musik ini mulai terkenal lewat band-band NWOBHM (New Wave of British Heave Metal).
Banyak band Speed Metal juga dapat disebut band Trash
Metal dan Power Metal.
7.
Trash Metal, sebuah Extreme Metal subgenre dari Heave Metal yg berciri memiliki tempo yg cepat dan
agresiv. Lagu-lagu Trash Metal biasanya menggunakan stem gitar nada rendah dan
perkusi yg cepat.
8.
Grincore, gabungan dari
beberapa musik ekstrim, inspirasinya dimulai dari beberapa genre musik populer
yg sangat cepat (seperti mengasah). Aliran musik ini, seperti gabungan antara
genre Extreme Metal, dan Hardcore-Punk.
9.
Death Metal, sebuah
subgenre dari musik Heave Metal yg
berkembang dari Trash Metal pada awal tahun
80’an. Beberapa ciri khasnya adalah lirik lagu yg bertemakan kekerasan atau
kematian, ritme gitar rendah (downtuned rhythm guitars),
perkusi yg cepat, dan intensitas dinamis. Vokal biasanya dinyanyikan dengan
gerutuan (death grunt) atau geraman (death grawl). Teknik menyanyi seperti ini
juga sering disebut “Coockie Monster Vocals”.
10.
Black Metal, diawali oleh
band Venom pada tahun 80’an lewat album berjudul “Black Metal”. Lalu diikuti
oleh band-band seperti Bathory, Mahyem, Mercyfull Fate, dan Hellhammer/ Celtic
Frost. Semua band ini ter-influence oleh Venom. Band Black Metal cenderung
bermain Trash Metal. Pada awal tahun 80’an sampai 90’an, Black
Metal sangat berkembang di daerah Skandinavia oleh band di atas tadi. Jenis
musik metal ini juga termasuk jenis Metal Underground. Pada masa-masa
kejayaannya, aliran musik Black Metal mempunyai komunitas bernama NZBM (Neo Nazi Black Metal). Komunitas tersebut termasuk yg
berpengaruh di komunitas Metal Underground.
Contoh Musik Rock
1.
Untuk lagu-lagu Rock
Indonesia, saya mengambil contoh, semua lagu dari Jamrud, Boomerang, Netral,
Slank, TRIAD, Andra and The Backbone, Kotak, dan Winner, Superman Is Dead, dan Seurius.
2.
Untuk lagu-lagu rock
barat, semua lagu dari Metallica, Guns N Roses, Led Zeppelin, U2, Queen,
Steelheart, Scorpion, Nirvana, The Beatles, Aerosmith, Muse, dll.
Fuck this shit im out
BalasHapusFuck this shit im out
BalasHapus